Pelatihan pengelolaan website berbasis WordPress adalah program atau kursus yang dirancang untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada tenaga kependidikan Sekolah Pascasarjana UIKA Bogor yang mengelola dan memelihara situs web milik Program Studi yang dibangun menggunakan platform WordPress.
Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mendalam tentang cara menggunakan fitur dan fungsi WordPress, mengelola konten, mengoptimalkan performa, serta melakukan tugas-tugas administratif dan pemeliharaan dasar.
Pelatihan diadakan pada Kamis pukul 13.00- 15.00 yang setiap minggunya atau menyesuaikan dengan waktu luang pada kegiatan di program studi masing-masing.